A. Pengertian pasar dan pemasaran
1. Pasar
Pertanyaan pertama yang harus dijawab jika mau menjalankan usaha adalah apakah pasar yang dimasuki ada atau tidak. Yang kedua seberapa besar pasar yang ada sekarang. Dan yang ketiga bagaimana kondisi persaingan yang ada.
Penelitian pasar dapat dilakukan dengan berbagai cara yaitu:
- Melakukan survey dengan terjun langsung ke pasar untuk melihat kondisi pasar yang ada.
- Melakukan wawancara dengan berbagai pihak yang dianggap memegang peranan penting
- Menyebarkan kuesioner ke berbagai calon konsumen untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumen saat ini
- Menawarkan produk dengan pemasangan iklan, seolah-olah barangnya sudah ada
Pengertian lain yaitu pasar adalah himpunan pembeli nyata dan pembeli potensial atas suatu produk. Atau bisa juga diartikan sebagai suatu mekanisme yang terjadi antara pembeli dan penjual atau tempat pertemuan antara kekuatan- kekuatan permintaan dan penawaran.
Pasar nyata adalah himpunan konsumen yang mempunyai minat, pendapatan, dan akses pada suatu produk atau jasa tertentu.
Sementara itu ada kelompok lain yang memiliki minat tetapi tidak didukung oleh akses dan pendapatan, Namun apabila telah memiliki pendapatan dan ada akses mereka akan membeli.Kelompok ini disebut sebagai pasar potensial.
Pengertian pasar lainnya adalah bahwa pembeli dan penjual tidak harus brtemu di suatu tempat untuk melakukan transaksi, tetapi cukup melalui sarana elektronik, seperti telepon, faksimili atau lewat internet.
2. Pemasaran
Pemasaran menurut Ahli pemasaran dunia yaitu Philip Kotler adalah:
“ Suatu proses social dan manajerial dengan mana individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan cara menciptakan serta mempertukarkan produk dan nilai dengan pihak lain”.
Dapat dikatakan bahwa pemasaran adalah usaha untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan konsumen melalui penciptaan suatu produk, baik barang maupun jasa yang kemudian dibeli oleh mereka yang memiliki kebutuhan melalui suatu pertukaran.
Konsumen yang menginginkan dan membutuhkan suatu produk adalah individu atau kelompok tertentu (industry).Kelompok pasar terdiri dari beberapa jenis sbb :
1. Pasar konsumen
Yaitu pasar dimana individu dan rumah tangga dapat membeli atau memperoleh barang dan jasa untuk dikonsumsi sendiri.
2. Pasar industrial
Yaitu pasar dimana pihak-pihak yang membeli barang dan jasa menggunakannya kembali untuk menghasilkan barang dan jasa yang lain atau disewakan kepada pihak lain untuk mengambil untung.
3. Pasar Reseller
Yaitu suatu pasar yang terdiri dari individu dan organisasi yang melakukan penjualan kembali barang dan jasa untuk mendapatkan keuntungan.
4. Pasar Pemerintah
Yaitu pasar yang terdiri dari unit-unit pemerintah yang membeli atau menyewa barang dan jasa untuk melaksanakan fungsi utama pemerintah baik pusat maupun daerah.
B. Permintaan dan Penawaran
Permintaan adalah keinginan yang didukung oleh daya beli dan akses untuk membeli. Permintan terjadi apabila didukung kemampuan (keuangan) yang dimiliki seorang konsumen untuk membeli.
Ada beberapa factor yang mempengaruhi permintaan suatu barang atau jasa:
- Harga barang itu sendiri
- Harga barang lain yang memiliki hubungan( barang pengganti/pelengkap)
- Pendapatan
- Selera
- Jumlah penduduk
- Faktor-faktor khusus (akses)
Faktor yang mempengaruhi penawaran :
- Harga barang itu sendiri
- Harga barang lain yang memiliki hubungan (barang pengganti/pelengkap)
- Teknologi yang digunakan
- Harga input (ongkos produksi)
- Tujuan perusahaan
- Faktor khusus (akses)
Segementasi pasar adalah membagi-bagi pasar menjadi beberapa kelompok pembeli yang berbeda yang mungkin memerlukan produk/jasa yang berbeda pula. Segmentasi pasar perlu dilakukan mengingat di dalam suatu pasar terdapat banyak pembeli yang berbeda keinginan dan kebutuhannya.
Dalam melakukan segementasi pasar ada bebrapa variable yangp perlu diperhatikan. Tujuannya agar segmentasi yang dilakukan tepat sasaran.
Menurut Philip Kotler,variable utama untuk melakukan segmentasi pasar adalah sbb:
1. Segmentasi berdasarkan geografik terdiri dari :
- Bangsa
- Provinsi
- Kabupaten
- Kecamatan
- Iklim
2. Segmentasi berdasarkan demografik, terdiri dari :
- Umur
- Jenis kelamin
- Ukuran keluarga
- Daur hidup keluarga
- Pendapatan
- Pekerjaan
- Pendidikan
- Agama
- Ras
- Kebangsaan
3. Segmentasi berdasarkan psikografik,terdiri dari :
- Kelas social
- Gaya hidup
- Karakteristik kepribadian
4. Segmentasi berdasarkan perilaku, terdiri dari :
- Pengetahuan
- Sikap
- Kegunaan
- Tanggapan terhadap suatu produk.
Variabel utama untuk melakukan segmentasi pasar industial adalah sbb:
1. Segmentasi berdasarkan demografik, terdiri dari :
- Jenis industry
- Besar perusahaan
- Lokasi perusahaan
- Teknologi yang difokuskan
- Status pengguna (berat, sedang, ringan)
- Kemampuan pelanggan
- Organisasi berfungsi pembeli
- Sifat hubungan yang ada
- Struktur kekuatan
- Kebijakan pembelian umum
- Criteria
- Kesamaan pembeli
- Sikap terhadap resiko
- Kesetiaan
- Urgensi
- Pengguna khusus
- Besarnya pesanan.
Kegiatan menetapkan segmen pasar sasaran meliputi beberapa hal sbb :
1. Evaluasi segmen pasar
- Ukuran dan pertumbuhan segmen antara lain data tentang penjualan terakhir, proyeksi laju pertumbuhan, dan margin laba dari setiap segmen.
- Structural segmen yang menarik dilihat dari segi profitabilitas. Segmen kurang menarik jika terdapat pesaing yang kuat dan agresif. Perlu juga diperhatikan ancaman dari produk pengganti(substitusi).
- Sasaran dan sumberdaya perusahaan perlu diperhatikan, seperti enerfi yang dimiliki perusahaan yaitu ketersediaan SDM dan ketrampilan yang dimilikinya.
2. Memilih segmen yaitu menentukan satu atau lebih segmen yang memiliki nilai tinggi bagi perusahaan, segmen mana dan berapa banyak yang dapat dilayani.
- Pemasaran serba sama yaitu melayani semua pasar dan tawaran pasar tidak ada perbedaan.
- Pemasaran serba aneka yaitu merancang tawaran untuk semua pendapatan,tujuan atau kepribadian.
- Pemasaran terpadu, khusus untuk SDM yang terbatas.
Langkah selanjutnya setelah penetapan pasar sasaran adalah menentukan posisi pasar.
Posisi produk adalah bagaimana suatu produk yang didefenisikan oleh konsumen atasa dasar atribut-atributnya.
Contoh : sabun LUX diposisikan sebagai sabun kecantikan
No comments:
Post a Comment